17 Jun 2011

Poh Sarang Dari Sisi Taman



Poh Sarang, banyak cerita tentang keindahan tempat wisata rohani umat katolik ini, saya juga akan mengulasnya, tetapi dari segi keindahan dan pertamanan.

Sekilas tentang Poh Sarang, terletak di Gunung Klotok, Lereng Gunung Wilis, Kecamatan Semen, Kabupaten Kediri, 6 km, ± 15 menit dari Kota Kediri. Saya dengar pertama kali tempat ziarah ini dari tahun 94an dari pembimbing saya ibu Sugiharto katanya tempat masih becek bila hujan, lalu saya mendengar tempat ini mulai di buat jalan dari batu-batu kali, syukurlah.

Lima belas tahun berlalu, saya hanya mendengar, he..he..he.. Akhirnya datang juga panggilan itu (tersenyum ku menulisnya). Di tahun 2009 ku injakkan kaki dan melihat sebuah gereja ini . .




Waw, ini baru kata sambutan, seperti apa ini daftar isinya.

Setelah melewati beberapa tempat, sampailah di gerbang jalan salib bukit golgota seperti gambar pertama. Batu-batu kali (sungai) dengan diameter sekitar 15-20 cm menempel di berbagai tempat. teknik ini biasa saya pergunakan untuk dinding dengan batu bobos (batu kali agak kecoklatan diameternya 10cm) dan hasil yang didapat lebih alami.

Sekedar informasi, untuk mendapatkan batu kali bentuk utuh agak kebulatan itu agar lebih murah bisa didapat dari pesan batu pada supir truk dan kulinya, tentu saja dengan harga lain dari batu pondasi umumnya karena harus menyortirnya dulu, tetap saja lebih murah.

Setelah gapura, jalan terbentang berkelok-kelok juga dari material batu kali yang sama, terbayang dulu katanya becek jadi teringat.

Materi tanaman kebanyakan berbatang keras seperti palem, sono, beringin, sawo kecik, pule, flamboyan dan lainnya, tertata menimbulkan kesan rindang tetapi tidak redup. Oh iya di setiap kanan kiri jalan di dominasi palem raja sehingga lebih elegan.

Tanaman berbatang keras bila di aplikasikan ke taman rumah hendaknya disesuaikan dengan luas lahan yang ada, mengingat tanaman ini bisa besar dan tinggi hendaknya satu atau dua saja.

Untuk mengatasi tanah yang luas, tidak memakai rumput tetapi tanaman kacang-kacangan yang berbunga kuning sebagai background hijau. Kacang-kacangan dapat beranak pinak dari biji dan disetiap ros pangkal daun ada mata tunas yang siap tumbuh, sedang perawatannya cukup mudah yaitu dengan memangkas yang melebihi batas tali air dan memangkas bentuknya mengikuti kontur tanah. (hati-hati jangan memangkas terlalu pendek karena tanaman ini juga menghambat pertumbuhan rumput liar.

Inti dari semua bahwa taman yang indah adalah berorientasi pada manfaat sesungguhnya taman, penempatan tanaman yang tepat, serta tak lupa pada perawatan tanaman. Begitulah . . he..he..he...

Label: ,
IXOYE
Taman Saya adalah wujud dari keinginan untuk melestarikan tanaman, sebagai orang lapangan di taman, saya berbagi pengalaman.

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan bertanya atau menambahkan wawasan..

Entri Terbaru