Sifat tanaman berdasar panas matahari ada yang butuh panas, sedang atau semi, dan dingin. Berdasar kebutuhan air ada yang butuh air banyak, sedang dan sedikit. Ada pula tanaman yang bisa tumbuh dengan perubahan cuaca yang extrem.
Sebelum membuat taman, yang paling perlu diketahui adalah karakter masing-masing tanaman, dengan demikian anda tidak perlu mengikuti 100% usulan penata taman profesional atau penjual tanaman langganan anda.
Sebagai pemilik taman, anda berhak menentukan jenis-jenis tanaman yang disukai walaupun mungkin jenis tersebut sedang tidak banyak dijumpai (tapi ada yang jual) atau sedang tidak trend. Asalkan anda paham betul sifat tanaman tersebut dan menanamnya di tempat yang tepat, maka anda dapat merealisasikan taman impian anda.
Sebagai contoh : Anda menginginkan bisa mencium harum bunga melati di pagi hari, mengapa tidak menanamnya di depan jendela kamar tidur, sehingga disaat membuka jendela pada pagi hari akan terhirup harum bunga melati. Hal ini tentu lebih menyenangkan dibanding bila anda menanam bunga lainnya di tempat yang sama.
Bisa juga terjadi sebaliknya, anda ingin memiliki lotus di kebun belakang, sementara di tempat tersebut sinar matahari terhalang tembok tinggi rumah tetangga, sebaiknya lupakan saja lotus atau teratai yang butuh panas, carilah jenis tanaman lain yang tidak butuh banyak sinar matahari seperti aglaonema atau difenbachia.
Oh iya, tentang tanaman semi panas atau dingin, ini merupakan solusi bila tidak ingin keliru dalam penempatan tanaman, tanaman semi ini penempatannya di bawah pohon yang lebih tinggi, lalu di dekat tembok atau pagar yang intinya bahwa masih terkena panas matahari tetapi intensitasnya sudah berkurang karena terlindung bayangan tanaman lain.
Upgrade Taman Anda Agar Lebih Elok dan Cantik
-
[image: up grade taman]
Bosan rawat taman, kadang terjadi pada diri, dan jika ini berlarut jadikan
taman rusak, sebagus apapun koleksi tanaman di taman ru...
12 tahun yang lalu
0 komentar:
Posting Komentar
Silahkan bertanya atau menambahkan wawasan..