Taman gaya campursari ini cocok untuk rumah berhalaman luas dan kesan yang diinginkan adalah untuk memperoleh kerindangan dan kesejukan serta nuansa alami karena keanekaragaman tanaman berada di sana, suasana kebun buah ada, dapatkan kenikmatan memakan buah dibawah pohonnya. . mak nyuss.
Taman gaya campursari adalah mengkomposisikan berbagai jenis tanaman, mulai dari pohon pelindung, perdu tinggi, bahkan pohon buah, perdu rendah, pisang-pisangan, tanaman kover, tanaman bunga juga tanaman rambat.
Kesemuanya dikomposisikan dalam satu disain yang terpadu. Inilah pokok kekuatan taman gaya ini.
Penataan taman ini perlu mendapatkan perhatian yang teliti agar taman ini dapat tampil cantik dan menarik, hindarkanlah kesan belukar apalagi tampak seperti hutan.
Usahakan komposisi tanaman satu dengan tanaman tidak saling bertentangan lalu menenggelamkan karakter tanaman yang lainnya.
Untuk menghindari kesan hutan pada taman bergaya campursari, ada beberapa hal yang harus diperhatikan.
Pertama, rajin merawat dan memangkas tanaman, potonglah dahan tanaman keras dan tanaman buah sesuai tinggi yang dikehendaki.
Kedua, buatlah penyangga tanaman merambat, supaya pertumbuhan tanaman menjadi seperti yang dikehendaki.
Ketiga, letakkan tanaman yang lebih tinggi di belakang agar tanaman yang berukuran lebih kecil terlihat.
keempat, usahakan semua tanaman mendapatkan sinar matahari langsung walau sebentar, ini juga bertujuan agar bisa ditanami rumput (rumput gajah mini) supaya kesan taman tetap terlihat.
Keuntungan lainnya dari taman gaya ini adalah kita mendapatkan kesenangan dengan meluangkan waktu untuk merawat tanaman secara rutin.
Upgrade Taman Anda Agar Lebih Elok dan Cantik
-
[image: up grade taman]
Bosan rawat taman, kadang terjadi pada diri, dan jika ini berlarut jadikan
taman rusak, sebagus apapun koleksi tanaman di taman ru...
12 tahun yang lalu
0 komentar:
Posting Komentar
Silahkan bertanya atau menambahkan wawasan..