7 Agu 2011

Tips Buat Rumput Taman Seperti Permadani

Tips Buat Rumput Taman Seperti Permadani

Tips taman saya ini ditujukan untuk pecinta taman rumah yang suka sekali akan nuansa hijau bertebaran di halaman rumahnya dan untuk mendapatkan karakter taman yang subur terawat.

Pada awal-awal saya mengerjakan taman, pernah mendapati pekerjaan seorang tukang taman yang sudah jadi satu bulan berlalu dan sedang dalam masa tanggungan pembuat, waktu itu sore hari gradasi sinar matahari yang cocok untuk menikmati pemandangan.

Dari jarak sepuluh meter dari taman aku melihat taman itu sangat indah berseri dengan hamparan rumput seperti permadani hijau tua sangat serasi dengan komponen tanaman yang di tancapkan.

wah.. ini jenis rumput jepang baru mungkin, batinku. Lalu saya dekati terus pegang rumputnya dan di amati, ternyata sama saja rumput jepang. ha . .ha . .ha . .

Sebenarnya pikiran saya sudah berputar dan ketemu jawabannya, tetapi butuh pula memastikan apa analisa saya sesuai dengan pola yang diterapkan ?

Saya dekati orang yang selesai menyiram taman (kalau saya dekati sama pemborongnya percuma hanya senyum dan gigi saja yang aku dapat, karena kami saling tutup mulut antar pembuat taman). 

Saya tanya berapa kali di siram seharinya, dijawabnya pagi dan sore hari, lalu saya tanya sudah berapa kali di pupuk urea untuk rumput selama satu bulan ini, jawaban yang mengejutkan saya dapat yaitu dua kali, waw . . butuh biaya perawatan lebih kalau di pupuk dengan pola seperti itu.

Tetapi pikir saya benar juga, untuk mendapatkan hasil yang maksimal dibutuhkan juga biaya yang maksimal.

Pesan saya, terapkan cara menebar pupuk yang benar jangan terkena daun tanaman, tebarlah yang rata, setelah itu siramlah dengan air dan jangan ditunda.

Label: ,
IXOYE
Taman Saya adalah wujud dari keinginan untuk melestarikan tanaman, sebagai orang lapangan di taman, saya berbagi pengalaman.

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan bertanya atau menambahkan wawasan..

Entri Terbaru