19 Sep 2011

Taman JAYA Gaya Taman Tropis

Taman Gaya Tropis

Gaya Taman ini yang paling sesuai diterapkan di rumah-rumah dengan semua unsur yang dapat ditemukan disekitar kita membuat mudah dalam pengerjaan, dulu gaya ini pernah berjaya, seperti di rumah ibu saya.

Rumah yang paling cocok adalah yang bergaya tradisional dan tropis, tapi tidak menutup kemungkinan gaya rumah lainnya.

Definisi taman tropis adalah gambaran alam di Indonesia dengan model-model hutan tropis, aliran air sungai, dan gunung-gunung adalah sumber inspirasi dari taman ini, dengan difinisi ini dapat anda kembangkan sendiri imajinasi.

Menghadirkan taman ini seperti menghadirkan suasana hutan tropis di halaman, kira-kira 90% tanaman disekitar kita bisa untuk mengisi material softscape gaya ini, tapi bentuk warna dan sifat tanaman harus disesuaikan dengan lingkungan dan hati kita agar cantik menarik.

Adalah suatu pilihan bahwa tanaman yang memiliki karakter daun lebar, tidak punya masa berbunga, warna daun yang unik, ini untuk memenuhi kriteria hutan yang mengandalkan model daun tumbuh dengan liar.

Taman Gaya Tropis

memiliki tajuk bunga yang lebat dan rimbun dan merupakan tanaman yang tumbuh di bawah naungan pohon besar juga bisa dijadikan alternatif.

Jenis tanamannya seperti jahe-jahean, tanduk menjangan, monstera, beringin, blanceng, philodendron, talas, palem, kelapa sawit, kacang hias, bromelia, pandan, anthurium, agape, hanjuang, heliconia, kamboja, solanum, dan lainnya adalah materi.

Tanaman-tanaman itu diatur berdasarkan komposisi warna dan ukurannya hingga menyerupai kerimbunan hutan tropis dan tanaman buah juga bisa diterapkan. Jadi gaya ini mirip dengan Gaya Taman Campur Sari, yang membedakannya hanya dari banyaknya jenis tanaman dan tentu si campur sarilah yang lebih beragam.

Ada juga yang menjadikan tanaman rimbun agar terkesan alami. Untuk merawat taman gaya tropis, kita tidak membutuhkan keahlian khusus, tinggal pangkas tunas yang tidak dikehendaki agar kerimbunan tanaman dapat dikendalikan.

Ingin membandingkan macam gaya taman, lihat di Gaya Taman.

Salam rindang dengan Gaya Tropis.

Label: ,
IXOYE
Taman Saya adalah wujud dari keinginan untuk melestarikan tanaman, sebagai orang lapangan di taman, saya berbagi pengalaman.

1 komentar:

Anika mengatakan...

This story is very important.
Cheap London Escorts

Posting Komentar

Silahkan bertanya atau menambahkan wawasan..

Entri Terbaru